ituplus.com

komunitas pencari berita

Cara Mengobati Mata Merah dan Berair Akibat Las

Solusi Efektif Mengobati Mata Merah dan Berair Akibat Paparan Las Panduan Lengkap untuk Pemulihan Kesehatan Mata Anda

Sinar hingga percikan apinya tidak dipungkiri akan mengenai mata dan juga bagian tubuh lainnya.

Mata yang perih dan berair akibat las, akan membuatnya terlihat buruk. Serta jika salah penanganan akan berakibat fatal, hal ini karena bagian tersebut adalah salah satu area sensitif.

"Buat para pemula, biasanya siangnya ngelas terus matanya malamnya jadi perih. Itu teman-teman harus tahu penyebabnya,"

Lantas bagaimana cara mengatasi mata perih dan berair akibat terkena las? Berikut beberapa langkah pertolongan pertama yang dapat Anda lakukan.

1. Mengompres Mata

Pertolongan pertama jika mata perih, merah dan berair akibat terkena las yaitu mengompresnya menggunakan air es. Ini berguna agar tidak terjadi pembengkakan, atau infeksi.

Caranya, sediakan air es dalam wadah, kemudian rendam handuk kecil di dalamnya. Setelah itu kompres mata menggunakan handuk tersebut beberapa menit.

2. Cuci Mata

Lalu cara berikutnya adalah mencuci mata dengan air bersih. Bisa juga mencelupkan mata Anda ke dalam wadah yang berisikan air, rendam beberapa saat untuk meredakan dan mencegah infeksi.

Fungsi air sendiri untuk membersihkan mata dari kotoran, termasuk meredakan mata setelah mengelas benda yang sudah dikerjakan Anda.