ituplus.com

komunitas pencari berita

Taekwondo Dojang

Tanaman Herbal Penghancur Batu Ginjal, Lemon hingga Seledri

Mungkin bisa mencoba mengonsumsi tanaman herbal penghancur batu ginjal

Batu ginjal merupakan salah satu masalah kesehatan yang umum terjadi pada saluran kemih. Batu ginjal terbentuk dari endapan mineral yang mengkristal dalam ginjal dan bisa menyumbat aliran urine.

Batu ginjal dapat menimbulkan rasa sakit yang hebat dan mengganggu aktivitas sehari-hari. Selain pengobatan medis, banyak orang mencari solusi alami dengan memanfaatkan tanaman herbal untuk membantu menghancurkan batu ginjal.

Beberapa tanaman herbal dipercaya memiliki kemampuan untuk membantu memecah dan mengeluarkan batu ginjal. Namun penting untuk diingat bahwa pengobatan herbal bukan pengganti pengobatan medis.

Selalu konsultasikan dengan dokter sebelum memulai pengobatan alternatif. Berikut lima tanaman herbal yang dikenal efektif sebagai penghancur batu ginjal, mungkin ada salah satunya yang sudah Bunda tanam di rumah.

Tanaman herbal penghancur batu ginjal

Berikut tanaman herbal yang membantu menghancurkan batu ginjal.

Daun tempuyung telah lama dikenal dalam pengobatan tradisional sebagai herbal penghancur batu ginjal. Mengutip dari RSUP Dr Sardjito, tanaman ini mengandung kalium yang bekerja mengurangi kadar kalsium dalam batu ginjal.

Daun tempuyung membantu melarutkan batu ginjal dan memudahkan pembuangannya melalui urine. Cara penggunaannya cukup sederhana, Bunda bisa merebus beberapa lembar daun tempuyung dengan air secukupnya, lalu diminum secara teratur.

Mengonsumsi rebusan daun tempuyung secara rutin dipercaya dapat membantu mencegah pembentukan batu ginjal serta memperlancar proses pembuangan batu yang sudah terbentuk